30 Desain Rak Dapur Tertutup untuk Tempat Penyimpanan di Rumah Anda

Putri Ayu Sumekar - Saturday, 04 November 2023
30 Desain Rak Dapur Tertutup untuk Tempat Penyimpanan di Rumah Anda
30 Desain Rak Dapur Tertutup untuk Tempat Penyimpanan di Rumah Anda
Contents [ Buka ]

Rak Dapur Tertutup - Dapur adalah salah satu ruangan dari rumah yang bisa dibilang memiliki peran yang penting. Di area ini pada umumnya digunakan sebagai tempat untuk para penghuni rumah menyiapkan makanan, memasak, bahkan untuk tempat makan bersama dengan keluarga.

Para ibu-ibu tentunya yang kebanyakan menggunakan ruang dapur di rumah untuk memasak makanan bagi penghuni rumah ataupun tamu. Dan karena mempunyai fungsi yang penting inilah kita harus memperhatikan bagaimana desain yang sesuai untuk dapur kita. Tidak hanya penampilan luar yang dapat anda perhatikan, namun detail seperti rak dapur tertutup juga penting karena pastinya anda harus menyimpan secara rapi berbagai peralatan memasak dan makan yang anda punya di rumah. Tidak hanya untuk perlengkapan dapur, rak dapur juga bisa digunakan untuk menyimpan snack atau makanan kering lainnya.

1) Rak dapur di bagian sudut yang menarik dan unik

Rak dapur di bagian sudut yang menarik dan unik
Ide rak dapur tertutup yang bisa diputar

Untuk anda yang memilih kitchen set atau lemari dapur dengan desain mengikuti bentuk sudut area dapur maka anda akan mendapatkan rak dapur tertutup di bagian bawah dengan bukaan pintu yang tidak biasa. Pada rak dapur ini ada dua susun, di bagian atas terdapat rak kayu biasa untuk tempat menyimpan peralatan memasak, sama juga pada bagian bawah, namun yang berbeda, di bagian bawah, raknya dapat diputar sehingga memudahkan anda saat mengambil barang.

2) Rak dapur tertutup minimalis yang terbuat dari kayu

Rak dapur tertutup minimalis yang terbuat dari kayu
Ide rak dapur tertutup dari kayu

Jangan pernah remehkan penampilan luar dari perabotan dapur, karena meskipun penampilan luar lemari atau rak dapur tertutup di atas terlihat simpel dengan material kayu cantik berwarna cokelat dan aksen ulir untuk gagang lemarinya, rak tertutup ini mempunyai ruang penyimpanan yang besar dan luas. Dengan 5 susun rak kayu pada bagian dalam, anda bisa menyimpan berbagai bumbu, snack, cereal yang anda punya.

3) Kesan elegan untuk rak dapur tertutup anda

Kesan elegan untuk rak dapur tertutup anda
Ide rak dapur tertutup terbaru

Banyak sekali pilihan perabotan dapur yang bisa anda pilih yang terkadang membuat anda bingung. Jika anda ingin memberikan kesan elegan pada dapur, pilihan lemari atau rak dapur tertutup seperti di atas dapat menjadi jawabannya. Dengan warna putih gading, bagian dalam lemari ini jika dibuka akan terlihat rak kayu indah dengan warna gelap yang tersusun 6. Bahkan pada bagian bawah terdapat pahatan tulisan untuk membedakan isi yang ada di dalam rak. Lalu pada pintu lemari juga terdapat 2 rak tambahan sebagai tempat menaruh bumbu.

4) Rak multifungsi untuk area dapur anda

Rak multifungsi untuk area dapur anda
Ide rak dapur tertutup multifungsi

Anda harus jeli dalam memilih rak dapur tertutup yang akan anda tempatkan pada dapur. Jangan hanya memperhatikan penampilan luarnya saja seperti warna atau desain, namun juga lihat apakah bagian dalam rak ukurannya luas atau tidak, apakah muat untuk makanan yang anda punya. Rak dapur di atas contohnya, dengan ukurannya yang besar dan rak pada bagian dalam juga sisi pintu dapat memuat snack yang anda punya. Selain itu masih terdapat sekat di bagian atas untuk menaruh loyang atau nampan.

5) Simpan rapi snack dan makanan kering anda di rak

Simpan rapi snack dan makanan kering anda di rak
Ide rak dapur tertutup terbaik

Perabotan dapur selain bisa mempercantik ruangan juga harus bisa memiliki fungsi yang maksimal agar tidak hanya memakan tempat saja. Bagi anda yang suka membeli snack atau kebutuhan dapur bulanan, anda pasti membutuhkan ruang seperti rak dapur tertutup di atas untuk menyimpannya. Dengan model pintu yang bisa ditarik, anda ataupun keluarga tidak akan kesulitan untuk mengambil snack yang anda mau.

6) Manfaatkan ruangan di bawah tangga untuk rak dapur tertutup

Manfaatkan ruangan di bawah tangga untuk rak dapur tertutup
Ide rak dapur tertutup di bawah tangga

Tidak jarang ada area dapur yang letaknya berdekatan dengan tangga. Dan jika dapur anda salah satunya, anda bisa menghemat pengeluaran untuk membeli perabotan lemari atau rak dapur dengan memanfaatkan ruang di bawah tangga. Anda tinggal menambahkan beberapa rak yang bisa terbuat dari kayu atau stainless steel beberapa susun. Dengan begitu, anda akan mendapatkan rak dapur tertutup yang luas dan menarik sebagai tempat untuk menaruh persediaan makanan kering.

7) Rak dapur tertutup dengan aksen kayu dan warna yang menawan

Rak dapur tertutup dengan aksen kayu dan warna yang menawan
Ide rak dapur tertutup yang elegan

Banyak desain rak dapur tertutup di luar sana yang bisa anda pilih untuk ditempatkan di area dapur. Nah bagi anda yang ingin dapur tampak lebih cantik, anda dapat memilih lemari atau rak dapur tertutup dengan desain minimalis berwarna hijau cool tone berfinishing matte seperti di atas. Untuk bagian dalam, warna kayu yang soft sebagai rak susun untuk tempat menaruh persediaan makanan terlihat serasi dengan warna bagian luar. Selain itu pada sisi pintu lemari juga terdapat rak susun yang lebih kecil dan bagian bawah dipakai rak untuk botol.

8) Rak dapur tertutup untuk tempat menaruh alat masak anda

Rak dapur tertutup untuk tempat menaruh alat masak anda
Ide rak dapur tertutup untuk alat masak

Fungsi perabotan dapur memang bermacam-macam, mulai dari untuk alas tempat menyiapkan makanan, untuk tempat menaruh kompor, untuk wastafel dan tentunya untuk menyimpan berbagai peralatan dapur. Fungsi yang terakhir ini bisa anda dapatkan di rak dapur tertutup yang pintunya dapat ditarik seperti di atas. Dengan 6 cekungan seperti gelas yang ada, anda dapat menempatkan spatula, pengocok telur, sendok sayur di sana.

9) Susun rapi perlengkapan pembersih dapur anda di bawah wastafel

Susun rapi perlengkapan pembersih dapur anda di bawah wastafel
Ide rak dapur tertutup yang sederhana

Selain perlengkapan memasak seperti teflon, panci, loyang, spatula, atau peralatan makan seperti mangkok, cangkir, gelas dan piring, perlengkapan untuk bersih-bersih dapur juga perlu tempat penyimpanan yang sesuai agar tidak acak-acakan dan mengganggu penampilan dapur. Dengan memanfaatkan lemari di bawah wastafel, anda bisa memiliki rak kayu yang dapat ditarik seperti di atas agar perlengkapan pembersih anda terlihat rapi dan terorganisir dengan baik.

10) Manfaatkan pintu lemari dapur anda sebagai rak

Manfaatkan pintu lemari dapur anda sebagai rak
Ide rak dapur tertutup yang simpel

Bagi anda yang memiliki banyak peralatan dapur, penting untuk memperhatikan detail area yang bisa anda manfaatkan dengan maksimal sebagai tempat penyimpanan. Salah satu contohnya adalah pintu lemari dapur, bagian sisi yang biasanya kosong bisa anda pasang rangka besi, kayu atau gabungan dari keduanya sebagai tempat untuk menaruh alat masak seperti sendok takar. Dengan begini, anda bisa mendapatkan rak tambahan tanpa menambah pengeluaran anda.

11) Memiliki tempat penyimpanan yang besar memang salah satu hal yang sangat berguna di dapur seperti rak dapur tertutup satu ini yang dapat memuat banyak isian stok makanan anda

Memiliki tempat penyimpanan yang besar memang salah satu hal yang sangat berguna di dapur seperti rak dapur tertutup satu ini yang dapat memuat banyak isian stok makanan anda
Desain rak dapur tertutup terbaru

12) Untuk anda yang mempunyai banyak perlengkapan dapur, anda dapat memilih rak tertutup dengan desain raised-panel berwarna abu-abu. Seperti yang anda lihat dengan rak bersusun 6, anda dapat menyimpan banyak barang

Untuk anda yang mempunyai banyak perlengkapan dapur, anda dapat memilih rak tertutup dengan desain raised-panel berwarna abu-abu. Seperti yang anda lihat dengan rak bersusun 6, anda dapat menyimpan banyak barang
Desain rak dapur tertutup ukuran besar

13) Jika anda bingung di mana tempat untuk menyimpan berbagai botol seperti kecap, saos, dll atau snack kering, rak dapur tertutup ini jawabannya. Dengan perpaduan aksen kayu dan warna abu-abu, dapur anda akan terlihat lebih elegan

Jika anda bingung di mana tempat untuk menyimpan berbagai botol seperti kecap, saos, dll atau snack kering, rak dapur tertutup ini jawabannya. Dengan perpaduan aksen kayu dan warna abu-abu, dapur anda akan terlihat lebih elegan
Desain rak dapur tertutup terbaik

14) Untuk anda yang suka mengkoleksi peralatan makan anda pasti butuh rak tertutup yang besar seperti di bawah ini. Rak susun 6 ini bisa memuat banyak piring-piring atau mangkok yang anda punya di rumah

Untuk anda yang suka mengkoleksi peralatan makan anda pasti butuh rak tertutup yang besar seperti di bawah ini. Rak susun 6 ini bisa memuat banyak piring-piring atau mangkok yang anda punya di rumah
Desain rak dapur tertutup untuk peralatan makan

15) Manfaatkan sudut area dapur anda untuk dijadikan rak tertutup dengan bagian tengah yang bisa dijadikan meja untuk microwave. Dan agar lebih mudah menemukan barang yang anda simpan, tambahkan pula lampu kecil

Manfaatkan sudut area dapur anda untuk dijadikan rak tertutup dengan bagian tengah yang bisa dijadikan meja untuk microwave. Dan agar lebih mudah menemukan barang yang anda simpan, tambahkan pula lampu kecil
Desain rak dapur tertutup warna putih

16) Sudut area dapur anda bisa sangat berguna jika anda membuat rak dapur tertutup. Tinggal menambahkan rak kayu susun dengan wallpaper berwarna netral. Untuk bagian pintu lemari, anda bisa memberikan kaca agar isi rak terlihat

Jasa Desain Rumah

Sudut area dapur anda bisa sangat berguna jika anda membuat rak dapur tertutup. Tinggal menambahkan rak kayu susun dengan wallpaper berwarna netral. Untuk bagian pintu lemari, anda bisa memberikan kaca agar isi rak terlihat
Desain rak dapur tertutup yang dapat ditiru

17) Tidak hanya peralatan dapur atau makan saja yang bisa disimpan di rak dapur tertutup, buah-buahan atau sayur juga bisa disimpan di rak dapur seperti di bawah ini agar anda mudah untuk mengambilnya

Tidak hanya peralatan dapur atau makan saja yang bisa disimpan di rak dapur tertutup, buah-buahan atau sayur juga bisa disimpan di rak dapur seperti di bawah ini agar anda mudah untuk mengambilnya
Desain rak dapur tertutup untuk buah-buahan

18) Untuk memasak pasti anda butuh berbagai macam bumbu, nah agar botol atau toples bumbu anda tersusun rapi, anda bisa memilih rak dapur tertutup mini 4 susun yang bisa ditarik. Warna abu-abunya juga menarik untuk dapur

Untuk memasak pasti anda butuh berbagai macam bumbu, nah agar botol atau toples bumbu anda tersusun rapi, anda bisa memilih rak dapur tertutup mini 4 susun yang bisa ditarik. Warna abu-abunya juga menarik untuk dapur
Desain rak dapur tertutup untuk tempat bumbu

19) Supaya dapur terlihat lebih elegan, pemilihan perabotan juga perlu diperhatikan seperti lemari atau rak dapur tertutup ini. Meskipun modelnya cukup sederhana, aksen silver pada gagang lemari menjadikan lemari lebih cantik

Supaya dapur terlihat lebih elegan, pemilihan perabotan juga perlu diperhatikan seperti lemari atau rak dapur tertutup ini. Meskipun modelnya cukup sederhana, aksen silver pada gagang lemari menjadikan lemari lebih cantik
Desain rak dapur tertutup untuk tempat makanan

20) Memilih perabotan dapur yang serba guna juga penting. Lemari atau rak dapur tertutup di bawah ini selain bisa menjadi tempat untuk menaruh makanan dan peralatan dapur, lemari ini memiliki built-in lemari es pada sisi kanannya

Memilih perabotan dapur yang serba guna juga penting. Lemari atau rak dapur tertutup di bawah ini selain bisa menjadi tempat untuk menaruh makanan dan peralatan dapur, lemari ini memiliki built-in lemari es pada sisi kanannya
Desain rak dapur tertutup serba guna

21) Jika anda orang yang lebih simpel dan tidak memiliki banyak peralatan dapur maka rak dapur tertutup yang simpel berwarna putih klasik dengan dua pintu ini bisa anda tempatkan di area dapur

Jika anda orang yang lebih simpel dan tidak memiliki banyak peralatan dapur maka rak dapur tertutup yang simpel berwarna putih klasik dengan dua pintu ini bisa anda tempatkan di area dapur
Desain rak dapur tertutup yang sederhana

22) Selain membeli rak dapur tertutup yang sudah jadi, anda dapat memesan sendiri rak dengan material kayu untuk tempat menyimpan berbagai peralatan makan anda di rumah. Dijamin harganya juga bisa lebih murah

Selain membeli rak dapur tertutup yang sudah jadi, anda dapat memesan sendiri rak dengan material kayu untuk tempat menyimpan berbagai peralatan makan anda di rumah. Dijamin harganya juga bisa lebih murah
Desain rak dapur tertutup dari kayu

23) Agar lebih mudah mengambil dan menaruh perlengkapan dapur anda, pilih rak dapur tertutup dengan rangka besi susun dua yang dapat ditarik keluar seperti di bawah ini

Agar lebih mudah mengambil dan menaruh perlengkapan dapur anda, pilih rak dapur tertutup dengan rangka besi susun dua yang dapat ditarik keluar seperti di bawah ini
Desain rak dapur tertutup yang praktis

24) Agar suasana dapur minimalis anda tidak terlalu monoton, sebaiknya pilih warna selain warna natural untuk rak dapur tertutup anda, seperti biru muda yang cantik contohnya

Agar suasana dapur minimalis anda tidak terlalu monoton, sebaiknya pilih warna selain warna natural untuk rak dapur tertutup anda, seperti biru muda yang cantik contohnya
Desain rak dapur tertutup warna biru

25) Jangan hanya memilih rak dapur tertutup yang bagus namun pilih juga yang mempunyai ruang penyimpanan banyak seperti di bawah ini, bagian tengah rak yang biasanya dibiarkan kosong dipasang rak kayu lagi yang dapat diputar

Jangan hanya memilih rak dapur tertutup yang bagus namun pilih juga yang mempunyai ruang penyimpanan banyak seperti di bawah ini, bagian tengah rak yang biasanya dibiarkan kosong dipasang rak kayu lagi yang dapat diputar
Desain rak dapur tertutup yang menarik

26) Untuk rak dapur dengan posisi di atas biasanya membuat orang susah untuk mengambil barang. Namun dengan rangka besi yang dapat ditarik keluar dan kebawah ini akan lebih memudahkan anda dalam mengambil barang

Untuk rak dapur dengan posisi di atas biasanya membuat orang susah untuk mengambil barang. Namun dengan rangka besi yang dapat ditarik keluar dan kebawah ini akan lebih memudahkan anda dalam mengambil barang
Desain rak dapur tertutup kekinian

27) Tidak hanya bagian luar rak dapur tertutup yang bisa menarik perhatian, jika bagian dalam rak dicat dengan warna menarik, maka saat anda membuka lemari, anda bisa mendapatkan penampilan rak yang lebih cantik

Tidak hanya bagian luar rak dapur tertutup yang bisa menarik perhatian, jika bagian dalam rak dicat dengan warna menarik, maka saat anda membuka lemari, anda bisa mendapatkan penampilan rak yang lebih cantik
Desain rak dapur tertutup minimalis

28) Rak dapur tertutup yang terbuat dari kayu ini mempunyai rangka yang fungsional dengan ukuran yang semakin lebar pada bagian bawah agar anda bisa menyimpan panci-panci anda

Rak dapur tertutup yang terbuat dari kayu ini mempunyai rangka yang fungsional dengan ukuran yang semakin lebar pada bagian bawah agar anda bisa menyimpan panci-panci anda
Desain rak dapur tertutup tren 2020

29) Semakin banyak rak dapur tertutup yang inovatif dan kreatif seperti lemari dapur dengan rak besi yang bisa ditarik keluar dan sekat-sekat untuk membuat tampilan teflon anda lebih rapi saat disimpan

Semakin banyak rak dapur tertutup yang inovatif dan kreatif seperti lemari dapur dengan rak besi yang bisa ditarik keluar dan sekat-sekat untuk membuat tampilan teflon anda lebih rapi saat disimpan
Desain rak dapur tertutup untuk alat masak

30) Jika anda susah menemukan rak dapur tertutup untuk menyimpan berbagai nampan dan loyang, anda bisa membuat sendiri di rumah dengan tampilan sederhana seperti di bawah ini

Jika anda susah menemukan rak dapur tertutup untuk menyimpan berbagai nampan dan loyang, anda bisa membuat sendiri di rumah dengan tampilan sederhana seperti di bawah ini
Desain rak dapur tertutup yang bagus

TAGS